Langsung ke konten utama

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina


Kamu ngga perlu jadi penari balet untuk pakai sepatu ballerina, loh! Sejarah sepatu ballerina memang terinspirasi dari penari balet, namun kini sepatu ballerina tersedia dalam beragam macam warna dan bentuk bagi kamu yang suka tampil minimalis dan feminim. Sepatu ballerina sendiri dipelopori oleh Rose Repetto, perancang sepatu asal Italia yang juga penari balet. Berkat Rose Repetto, kini sepatu ballerina jadi fashion item yang timeless dan bisa dikenakan oleh setiap pecinta mode.

Sepatu ballerina sendiri menjadi populer setelah dikenakan oleh Audrey Hepburn pada film “Funny Face”. Setelah itu, banyak selebriti mulai berusaha mempopulerkan kembali sepatu klasik ini. Seperti apa sih gaya selebriti yang mengenakan sepatu ballerina? Yuk intip!

1. Kate Moss

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
harpersbazaar.com

Salah satu selebriti yang ikut mempopulerkan sepatu ballerina di tahun 2000-an adalah Kate Moss. Di tahun 2005, Kate Moss kenakan ballet pumps dengan blazer, tank top, dan low rise jeans.

2. Adwoa Aboah

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
whowhatwear.com

Adwoa Aboah memadankan black ballet flats dengan white jeans dan lemon linen coat saat mengunjungi turnamen tenis Wimbledon.

3. Alexa Chung

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
whowhatwear.com

Meski hadiri acara penting, Alexa Chung tampak pede kenakan black ballet pumps dengan ruffled gown rancangan Johanna Ortiz dan tas mini oleh Prada.

4. Lily-Rose Depp

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
pinterest.com

Ikon Millennial Lily-Rose Depp sering terlihat memakai sepatu ballerina saat bepergian. Pada gaya satu ini, Lily-Rose Depp kenakan sepatu yang dipadankan dengan lace camisole dress bewarna putih.

5. Emma Roberts

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
celebmafia.com

Emma Roberts pancarkan pesona musim semi saat kenakan shirt dress bermotif dan sabuk yang bewarna serasi dengan sepatu ballerina. 

6. Karlie Kloss

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
instyle.com

Buktikan sepatu ballerina cocok untuk segala penampilan, Karlie Kloss tampil chic dengan black ballet pumps, blazer, long coat, denim jeans, dan sunnies.

7. Sienna Miller

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
hawtcelebs.com

Selain Kate Moss, Sienna Miller juga salah satu selebriti yang ikut mempopulerkan sepatu ballerina di tahun 2000-an. Pada penampilan satu ini, Sienna Miller kenakan black ballet flats yang ia padankan dengan short dress dan handbag.

8. Angelina Jolie

Bukan Penari, Artis Hollywood Ini Ketahuan Pakai Sepatu Ballerina
whowhatwear.com

Model sepatu ballerina juga ngga membosankan, loh! Angelina Jolie kenakan lace-up ballerina flats oleh Gianvito Rossi yang serasi dengan warna tas Yves Saint Laurent  miliknya.

Komentar

Postingan Populer