H&M



Brand fashion H&M didirikan oleh Erling Persson seorang pengusaha asal Swedia. Pada tahun 1947, Erling Persson mendirikan sebuah toko pakaian khusus wanita yang ia beri nama “Hennes“. Ia mendirikan toko khusus pakaian wanita tersebut setelah ia kembali dari perjalanannya ke Amerika Serikat.


Sekitar tahun 1968, Erling Persson mengakuisisi toko pakaian berburu dan memancing milik Mauritz Widforss. Setelah proses merger berhasil, nama brand fashion milik Erling Persson diubah menjadi H&M, yang merupakan singkatan dari Hennes & Mauritz. Sejak saat, brand fashion milik Erling Persson tersebut juga menjual baju untuk pria.

Dalam mempromosikan koleksi-koleksi terbarunya, H&M berkolaborasi dengan selebriti-selebriti kelas dunia. Pada tahun 2007 lalu, H&M berkolaborasi dengan dua selebriti ternama yaitu Madonna dan Kylie Minogue. H&M juga pernah berkolaborasi dengan bintang sepak bola dunia asal Inggris yaitu David Beckham.

H&M memiliki gerai di 62 negara dengan jumlah toko mencapai lebih dari 4500-an. Di Indonesia saja, gerai H&M telah menyebar di berbagai kota mulai dari Jakarta, Bandung, Bali, Solo, Batam, Medan, Jogjakarta, hingga Surabaya.

14:16


Komentar

Postingan Populer